Liburan ke Bali tidak lengkap rasanya kalau belum mengunjungi kawasan Kuta. Dengan lokasi yang nggak jauh dari bandara, Kuta sudah menjadi destinasi wisata Bali yang sangat mainstream. Tapi apakah kamu tahu apa aja sih yang bisa dinikmati di pantai Kuta dan sekitarnya?

Setelah beberapa bulan tinggal di Bali, baru kali ini saya nge-post tentang pulau Dewata ini. Bingung sih mau mulai darimana, karena memang terlalu banyak destinasi yang bisa diekplorasi. Dan untuk memulai postingan tentang Bali, saya mulai dari Kuta dulu deh.

Berikut ini aktivitas-aktivitas nggak penting yang asyik untuk dilakukan di pantai Kuta dan kawasan sekitarnya.

1. Menikmati Sunset

enjoying sunset at kuta bali
Menikmati sunset di Kuta Bali. (foto: Nasir Udin)

Sudah tak diragukan lagi bahwa pantai Kuta merupakan salah satu tempat terfavorit di Indonesia untuk menyaksikan matahari terbenam. Suasana senja nan romantis membuat banyak couple jaman old duduk mesra menikmati kebersamaan mereka. Couple jaman now? Kebanyakan pada selfie-selfie doang…

sunset kuta bali
Mataharinya kelihatan besar. (foto: Nasir Udin)

Di bulan-bulan tertentu kita akan bisa melihat ukuran matahari menjadi tampak lebih besar dari bulan-bulan lainnya. Hal ini berhubungan dengan ilmu astronomi tentunya. Tentang perbedaan posisi antara bumi dengan matahari. Skip saja ah, silakan googling sendiri. Hahaha.

2. Latihan Selancar

Selancar di Kuta Bali
Selancar di Kuta Bali. (foto: Nasir Udin)

Yup, pantai Kuta terkenal juga dengan ombaknya yang tinggi. Banyak surfer lokal maupun internasional menikmati surfing di sini. Terdapat banyak surf school yang membuka kios portable di sepanjang pantai ini. Mereka juga menyewakan papan selancar tentunya.

Omong-omong soal ombak, garis pantai yang semakin dekat dengan bandara Ngurah Rai, ombaknya semakin kecil cenderung tenang. Kira-kira kenapa ya?

3. Minum kelapa muda ala pantai

minum kelapa muda ala pantai kuta bali
Minum kelapa muda ala pantai Kuta, Bali. (foto: Nasir Udin)

Untuk kamu penganut gaya hidup sehat, di sepanjang pantai Kuta ini terdapat banyak beach bar yang menjual es jus buah dan kelapa muda. Tips saat kamu jajan di Kuta, berjalanlah ke arah utara sampai di pantai Legian (depan Pullman Hotel), harga di sini lebih miring daripada yang di area pantai depan Beachwalk Mal.

4. Main layang-layang

main layangan di kuta
Main layangan bareng temen di Kuta pasti seru! (foto: Nasir Udin)

Layang-layang di Bali bentuknya unik-unik, berbeda satu dengan yang lain, dan ukurannya besar. Sambil menunggu sunset, banyak pengunjung di sini yang bermain layang-layang.

5. Menikmati live acoustic

Live Acoustic di Kuta
Live acoustic ala pantai Kuta. In frame: @yogagarrick (foto: Nasir Udin)

Ada seorang artis instagram yang sering gitaran di sini tiap sore. Tepatnya di pantai Legian, pantai di depan Pullman Hotel. Kalau di pantai Kuta sih pasti bakal terlalu riuh.

Kamu yang ngefans sama Blink-182 atau Green Day, bakal betah dengerin doi gitaran. Soalnya dia sering meng-cover lagu-lagu dari band tersebut. Suaranya juga oke. Dia biasa dikerubungi bule-bule yang terkadang juga ikut nyanyi atau sekedar ngerekam video.

Coba deh cek video-videonya di Instagram @yogagarrick. Gaya vokalnya mirip-mirip lah ya sama Blink-182.

6. Main sepak bola

Main bola di pantai Kuta
Main bola di pantai Kuta. (foto: Nasir Udin)

Nggak cuma saat World Cup saja, di luar pesta piala dunia ini tetap banyak kok yang main bola di sini. Dimulai dari sekelompok warga lokal, kemudian disusul para turis bule juga ikutan bergabung main bola.

7. Jogging

Jogging sore di pantai Kuta
Jogging sore di pantai Kuta. (foto: Nasir Udin)

Lagi-lagi untuk kamu penganut gaya hidup sehat, jogging sore di pantai pastinya asyik. Kalau kamu jogging, pilih area pasir yang basah dekat air laut ya. Karena pasir yang basah teksturnya lebih padat. Bakal susah kalau di area pasir kering. Haha

8. Massage

Banyak ibu-ibu yang menawarkan pijat di sini.“Massage, mister? It’s cheap! Only five dollar.” Kamu akan sering mendengarkan kalimat semacam itu.

9. Shopping di mal

Beachwalk Mal Kuta
Beachwalk Mal, Kuta. (foto: Nasir Udin)

Oke, sekarang keluar dari area pantai. Spot yang banyak dikunjungi dan bikin jalan macet adalah mal Beachwalk. Ya tau sendiri-lah yang namanya mal itu seperti apa.

10. Nonton bioskop

Masih di Beachwalk Mal. Tempat favorit saya kalo nonton bioskop ya di XXI yang ada di mal ini daripada di tempat lain yang masih sama-sama di area Kuta. Karena dengan mengatur jadwal sedemikian rupa, begitu selesai nonton kita bisa langsung keluar menuju pantai dan menikmati sunset.

11. Nobar Piala Dunia

Kafe nonton bareng di Kuta
Kafe untuk nobar piala dunia di Kuta. (foto: Nasir Udin)

Di kawasan Kuta sisi selatan, tepatnya di Jalan Kartika Plaza, banyak terdapat sport bar dengan layar-layar besar. Selama momen World Cup bulan ini, setiap saya jalan-jalan malam selalu ramai sorak-sorak para penggemar bola.

12. Jalan-jalan menyusuri kios barang seni

Jalan-jalan sore sambil melihat-lihat barang kerajinan pasti asyik, karena barang yang dijual unik dan etnik.

13. Naik dokar

Sudah pernah naik andong/dokar wisata di Malioboro Jogja? Di Kuta juga ada. Dengan ukuran kereta yang lebih gede, dengan suasana pantai Bali. Soal tarif, denger-denger sih seratus ribuan dengan rute mengitari jalur lingkar pantai Kuta.

14. Gowes

Banyak turis yang sepedaan di kawasan pantai ini. Bahkan ada yang sepedaan di pasir pantai, terutama mereka yang membawa sepeda dengan ban besar. Biasanya mereka mendapat sepeda sewaan dari hotel tempat mereka menginap.

15. Jalan sama anjing

Jalan sore bareng anjing kesayangan di pantai Kuta Bali
Jalan sore bareng anjing kesayangan di Kuta. (foto: Nasir Udin)

Kamu yang dog lovers pasti nggak mau melewatkan aktivitas yang satu ini. Omong-omong soal anjing, entah kenapa saya merasa anjing di Bali itu ramah-ramah. Kesana kemari woles aja, tidak seperti yang saya rasakan di Jawa.

16. Doing nothing

Art of Doing Nothing
Art of doing nothing. Kamu bisa? (foto: Nasir Udin)

Yaudah nggak ngapa-ngapain. Dan nggak semua orang bisa melakukan ini loh. Kamu bisa?

17. Yoga

yoga di kuta bali
Yoga di Kuta, Bali. (foto: Nasir Udin)

Pernah ngelakuin yoga di pantai? Selain berjemur, beberapa bule di sini juga suka yoga. Mau ikut?

18. Mengumpulkan stok foto untuk dijual

Kali ini khusus untuk kamu yang jago fotografi. Yang namanya destinasi wisata Bali, pastilah kita bisa menemukan objek-objek menarik untuk difoto. Jaman sekarang, hasil jepretan ini-itu bisa dijual lisensinya di creative marketplace atau microstock seperti Shutterstock, Adobe Stock, Freepik, Envato, dsb. Penghasilan yang didapat bisa dipakai untuk ngetrip lagi. Hahaha

Oke. Saya rasa kegiatan-kegiatan di atas cukup untuk mengisi waktu liburan kalian di Kuta. O iya, untuk kamu yang mencari mushola atau masjid di Kuta, kamu bisa menemukannya di basement mal Beachwalk atau di parkiran mobil yang di pinggir jalan.

Kalau ada yang mau ditanyakan boleh loh, silakan  komen aja di bawah ya, guys..

Have a nice trip!

Hai, saya Nasir, seorang freelance designer yang suka jalan-jalan. Dengan bekerja secara independen di beberapa design marketplace, membuat saya bisa membawa pekerjaan kemanapun saya pergi.

3 Comments

    • Nasir Udin Reply

      Emang nyenengin banget kak view sunset di sini 🙂

Write A Comment

Scroll top